Strategi Jemput BOLA dalam bisnis kredit pensiun

By. Erbajaya


Mungkin anda kenal dengan salah satu motivator dari negeri jiran ini Mr. Bili P.S. Liem, yang terkenal dengan salah satu kalimat spiritnya " Kesuksesan itu 99% dari keringat dan 1% karena keberuntungan " 

Seorang marketing adalah ujung tombak dalam bisnis apapun, oleh karenanya sebuah produk yang akan dijual berkualitas ataupun tidak bila adanya marketing yang baik penuh dengan strategi jitu dan akurat, maka bisa dipastikan produk tersebut dapat laku keras dipasaran.

Target seorang marketing bukan hanya quantity penjualan dalam sehari tetapi juga repeat order dalam penjualan melalui setiap strategi jemput bola yang dilakukan

Salah satu strategi marketing yang jitu dan akurat menuju kesuksesan 99% adalah dengan cara jemput bola, seorang marketer harus mendulang keringat........hehehe, emang emas didulang ?!

Marketing Jemput Bola adalah seorang marketing yang tidak hanya menunggu orderan. Mereka adalah marketing yang aktif mengejar orderan itu, aktif melakukan follow up dan aktif memberikan service yang memuaskan kepada customernya 

Memaksimalkan canvasing brosur / surat penawaran kredit pensiun atau door to door di kantung-kantung pensiunan maksudnya di pemukiman atau perumahan khusus pensiunan cepat atau lambat akan menimbah hasil yang berkelanjutan dan permanen daripada anda duduk manis dikantor menunggu calon debitur datang atau hanya mengandalkan "kaki-kaki" anda dilapangan, itulah yang dimaksud hanya karena keberuntungan...........emang togel ????!!

Paling tidak satu dari sepuluh akan melakukan pengajuan kredit kepada anda, karena puas dengan pelayanan, karena kualitas  produk, atau mungkin karena kasihan...........hehehehe....semoga bukan kasihan ni ye..!?

Ingat....zaman telah berubah dan cara kerja andapun harus berubah, karena persaingan merebut pasar kredit pensiunan makin ketat, tidak cukup promosi melalui spanduk besar, sosialisasi dengan para pensiunan, brosur menarik, radio, TV, media SMS, telephone, mail, dan sebagainya. 

Akan bersifat sementara atau tidak permanen bila kerja anda hanya menunggu dari " kaki-kaki ", karena sekali saja ada rasa tersinggung karena sikap atau ucapan anda, maka hubungan baik tersebut menjadi putus dan juga anda tidak memiliki keahlian dalam jemput bola, baik kesiapan mental maupun pengalaman dilapangan.

Ayo jangan ragu segera lakukan strategi Jemput BOLA........



 




Klik sebelah kanan mouse anda ...